Diduga Bocah Tenggelam di Sungai Krueng Pase Tersangkut di Akar Pohon -->

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

Diduga Bocah Tenggelam di Sungai Krueng Pase Tersangkut di Akar Pohon

Redaksi
Rabu, 19 Februari 2025

Aceh Utara – Seorang bocah laki-laki bernama M. Farhat Zulkifli (5 tahun), yang dilaporkan tenggelam di Sungai Krueng Pase, Gampong Masjid, Kecamatan Syamtalira Aron, Kabupaten Aceh Utara, hingga Rabu (19/2/2025), masih belum ditemukan.


Farhat, anak pasangan Zulkifli dan Wellina, warga Gampong Masjid, tenggelam pada Sabtu, 15 Februari 2025, saat sedang mandi bersama teman-temannya di bantaran sungai.


Tgk. Nasir, seorang warga setempat, menyebutkan bahwa pencarian sudah memasuki hari kelima, namun korban belum ditemukan. Dugaan sementara, Farhat tersangkut di akar pohon yang berada di pinggiran sungai. 


"Masyarakat setempat menduga bocah yang tenggelam beberapa hari yang lalu tersangkut di akar pohon di pinggiran Sungai Krueng Pase," ujar Tgk. Nasir.


Pencarian terus dilakukan oleh warga bersama tim SAR BPBD, namun upaya evakuasi terkendala oleh derasnya arus sungai yang menghambat proses pencarian. Warga dari Gampong Kumbang, Gampong Blang, dan beberapa gampong lainnya turut serta dalam penyisiran sungai.


Keluarga dan warga setempat berharap agar pencarian segera membuahkan hasil dan korban dapat ditemukan. [Ms]