Baksos SMK Dental Asisten Sekesal HANG Tuah Jakarta Sasar 2070 Siswa -->

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

Baksos SMK Dental Asisten Sekesal HANG Tuah Jakarta Sasar 2070 Siswa

Redaksi
Kamis, 27 Februari 2025

 


Jakarta - Momen promosi sekolah menjadi penting saat berlangsungnya Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB), SMK Dental Asisten Sekesal Hang Tuah Jakarta dalam bulan Februari ini telah melaksanakan Baksos Kesehatan gigi di  13 SMP Negeri maupun Swasta.


Kasatdik SMK Dental Asisten Sekesal Hang Tuah Dr. Drs. Abdul Rokhmat., M.M menjelaskan bahwa  pelaksanaan Baksos Kesehatan gigi yang dilaksanakan merupakan salah satu program dalam meraih simpati dari siswa di tingkat SMP sehingga menimbulkan kepercayaan diri  mereka untuk melanjutkan sekolah di SMK Asisten Dental Sekesal Hang Tuah pada TP.2025/2026.


Baksos Kesehatan gigi yang di laksanakan SMK Asisten Dental Sekesal Hang Tuah  menyasar 13 sekolah antara lain: SMP Hang Tuah 1, 2, 3, 5, SMPN 11, 19, 38,  48, 70, 181, SMP Miftahul Fatah, SMP Muhammadiyah 8 dan 35 dengan peserta  mencapai 2070 siswa.


Selama baksos di sekolah-sekolah tersebut di pimpin langsung oleh Kasatdik SMK Asisten Dental Sekesal Hang Tuah  Dr. Drs. Abdul Rokhmat., M.M di dampingi oleh Wakasek, Kaprog,  operator klinik gigi dan  para siswa kelas XI.


Sebelum dilaksanakan pemeriksaan gigi, para siswa SMP yang menjadi tujuan baksos di berikan penyuluhan tentang kesehatan gigi hingga perawatan yang harus di laksanakan oleh siswa .


4 guru dan 6 siswa di libatkan setiap pelaksanaan baksos di sejumlah  sekolah, pada akhir pelaksanaan baksos Kasatdik beserta seluruh manajemen sekolah mengadakan kaji ulang baksos yang telah di laksanakan sehingga ke depan akan menjadi sempurna pelaksanaan baksos serupa. Dari seluruh rangkaian baksos selama satu bulan ini dapat di simpulkan bahwa di setiap sekolah SMP baik negeri maupun swasta  memberikan tanggapan yang positif kegiatan ini, 


Sementara itu tanggapan dari siswa SMK Asisten Dental Sekesal Hang Tuah juga  berharap agar baksos ini bisa berlanjut untuk tahun yang akan datang, karena banyak manfaat bagi siswa untuk  menggunakan kesempatan ini  dalam mengimplementasikan terori yang di dapat di dalam kelas (yht/dar).