Aceh Utara - Pemerintah gampong meunasah Aron kecamatan muara batu kabupaten Aceh Utara menggelar musyawarah perencanaan pembangunan desa, (Musrenbangdes) acara yang berlangsung di Meunasah Gampong meunasah Aron, Selasa (24/12/2024).
Acara musrenbangdes tersebut ikut dihadiri oleh seluruh elemen masyarakat desa, termasuk perangkat desa, Tuha Peut, Tuha Lapan, pemuda, kader Posyandu, masyarakat umum, serta jajaran Muspika Muara Batu, yakni Camat, Kapolsek, Danramil, masing-masing yang mewakili nya.
Dalam sambutannya, Geusyik Gampong meunasah Aron Mahyeddin, menekankan pentingnya Musrenbangdes sebagai wadah partisipasi masyarakat dalam menentukan arah pembangunan desa sebagaimana biasanya.
Geusyik Mahyeddin juga memaparkan, ada beberapa program prioritas yang menjadi fokus pembangunan desa pada tahun anggaran 2025 yaitu:
Pembangunan Infrastruktur Jalan Peningkatan aksesibilitas melalui pembangunan jalan usaha tani di kawasan strategis desa.
Pembangunan Saluran Pembuangan Pengadaan saluran drainase di Dusun-dusun yang ada dalam Gampong meunasah Aron, demi mencegah banjir dan mendukung pengelolaan lingkungan.
Penguatan Ketahanan Pangan Desa, Peningkatan kemandirian pangan melalui pengembangan sektor pertanian dan pemberdayaan masyarakat desa." Papar Mahyeddin.
Mahyeddin menegaskan, bahwa keberhasilan program-program ini memerlukan sinergi dari seluruh elemen masyarakat. dukungan dan partisipasi aktif dari masyarakat merupakan kunci utama dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan."Pungkasnya Mahyeddin."[Pawang]