Prajurit Kodim 0103/Aceh Utara Terus Asah Kemampuan Beladiri Taktis -->

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

Prajurit Kodim 0103/Aceh Utara Terus Asah Kemampuan Beladiri Taktis

Redaksi
Jumat, 06 September 2024


ACEH UTARA - Bertempat di Lapangan apel Makodim, prajurit Kodim 0103/Aceh Utara melaksanakan latihan beladiri militer taktis dalam rangka untuk terus mengasah dan meningkatkan kemampuan bela diri sebagai seorang prajurit. Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, Kamis (05/09/2024).


Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Kav Makhyar S.T.,M.M.,M.H.I.  mengatakan bahwa kegiatan bela diri ini merupakan salah satu kemampuan yang wajib dimiliki oleh prajurit TNI AD khususnya Prajurit Kodim 0103/Aceh Utara, tujuannya guna menunjang dalam menjalankan tugas pokok sehari-hari di lapangan.


"Pada dasarnya Beladiri Militer (BDM) merupakan program pembinaan kemampuan bela diri prajurit, dengan tujuan untuk membekali prajurit menghadapi berbagai ancaman di medan damai maupun di medan tugas, yang dalam pelaksanaannya telah rutin dilaksanakan oleh satuan jajaran TNI AD baik Satpur, Satbanpur, Satbanmin dan Satbalak", jelasnya.


Letkol Makhyar juga menerangkan Beladiri Taktis ini berbeda dengan Beladiri lainnya. Beladiri taktis Merupakan Beladiri yang Menggunakan Tangan Kosong (Tanpa Senjata) dengan metode pertahanan diri. Beladiri ini diperkuat dengan gerakan Reflek yang sangat cepat dengan tujuan adalah untuk Menghindari serangan musuh dan Menyerang balik musuh dengan cepat dan kuat.


"Harapannya adanya kegiatan beladiri militer, prajurit tersebut tetap terbina dan terjaga dengan baik sehingga para prajurit mampu menghadapi berbagai macam rintangan dan hambatan di medan operasi sebenarnya", tutupnya.[red]