Danwing Udara 3 Puspenerbal Hadiri Coffee Morning Sinergitas TNI-Polri Biak Numfor -->

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

Danwing Udara 3 Puspenerbal Hadiri Coffee Morning Sinergitas TNI-Polri Biak Numfor

Redaksi
Sabtu, 21 September 2024

 


Dalam upaya meningkatkan sinergitas antara TNI-POLRI serta persiapan kegiatan HUT ke-79 TNI tahun 2024, Komandan Wing Udara 3 Kolonel Laut (P) Ahmad Novam H. menghadiri kegiatan coffee morning di Koopsud III pada Jumat. 


Acara coffee morning kali ini, digelar di Hyrax Cafe Makopsud III, Jalan Samofa, Kecamatan Samofa, Kabupaten Biak Numfor.


Kegiatan ini dipimpin oleh Pangkoopsud III Marsda TNI Beny Arfan dihadiri para asisten KOOPSUD III, Marsma TNI Esron Sahat B Sinaga, (Kaskoopsud III), Marsma TNI Dedy Ilham Suryanto Salam (Danlanud Manuhua), Laksma TNI Tomi Erizal (Danguskamla Koarmada 3), Kolonel Marinir Jinawiatut W (Danlanal Biak), Kolonel Laut (P) Anang Adhi (Danlanudal Biak) Letkol Inf Marsen Sinaga, (Dandim 1708/BN), AKBP Ari Trestiawan, (Kapolres Biak Numfor) 


Menurut Danwing Udara 3, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi dan kebersamaan antara TNI - POLRI. Kegiatan ini juga diharapkan akan terjalin hubungan yang lebih baik antara personel TNI dan Polri dalam mendukung tugas-tugas keamanan dan penegakan hukum di Kabupaten Biak Numfor.


Dalam suasana yang penuh keakraban, para anggota TNI dan Polri saling bertukar informasi. Diskusi yang terjalin diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik mengenai peran masing-masing institusi.[red]