Lhokseumawe - Kapolsek Banda Sakti, Iptu Zul Akbar, memimpin kegiatan apel pagi di Lapangan Apel Polsek Banda Sakti dengan tujuan mengintensifkan pengawasan terhadap potensi keterlibatan anggota dalam permainan judi online, Selasa (2/7/2024) pagi.
Dalam apel tersebut, setiap anggota Polsek diperiksa secara teliti untuk memastikan tidak adanya aplikasi atau aktivitas terkait judi online pada perangkat pribadi mereka.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K melalui Kapolsek Banda Sakti Iptu Zul Akbar mengatakan, langkah ini diambil sebagai bagian dari strategi pencegahan untuk mengurangi potensi keterlibatan anggota kepolisian dalam aktivitas perjudian online yang dapat merusak reputasi dan disiplin institusi.
Kepada personil Iptu Zul Akbar menekankan pentingnya menjaga integritas dan profesionalisme anggota Polsek Banda Sakti, serta memastikan bahwa mereka tidak terlibat dalam aktivitas ilegal yang dapat merugikan diri sendiri maupun institusi kepolisian.
Upaya ini diharapkan dapat menjaga nama baik kepolisian di mata masyarakat serta memastikan bahwa anggota Polsek Banda Sakti selalu berada dalam koridor hukum yang benar dalam menjalankan tugasnya, pungkasnya.[red]